Pendidikan
Beranda » Berita » KKN UI DDI AD Polman Gelar Workshop Afiliasi, Bahas Strategi Bangun Personal Branding di Media Sosial

KKN UI DDI AD Polman Gelar Workshop Afiliasi, Bahas Strategi Bangun Personal Branding di Media Sosial

Mahasiswa KKN UI DDI AD Polman gelar workshop Affiliasi dengan mengundang konten kreator Singa Rumah Tangga sebagai narasumber (dok. Mahasiswa KPI UI DDI AD Polman)

Majalla Sulbar – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Islam DDI (UI DDI) Polewali Mandar menggelar workshop afiliasi bertema “Strategi Membangun Personal Branding di Media Sosial”.

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya meningkatkan literasi digital dan kemampuan kewirausahaan masyarakat, khususnya generasi muda.

Workshop tersebut menghadirkan konten kreator, sekaligus sebagai narasumber yang membahas pentingnya personal branding dalam menunjang aktivitas afiliasi di berbagai platform media sosial.

Suasana workshop (dok. Mahasiswa KPI UI DDI AD Polman)

Gio atau yang dikenal luas melalui akun media sosial “Singa Rumah Tangga” menggelar sharing dengan peserta sekaligus memberikan pemahaman dasar tentang konsep personal branding, pemilihan konten yang relevan, serta strategi membangun kepercayaan audiens secara konsisten.

Dalam pemaparannya, Ia menekankan bahwa personal branding yang kuat menjadi modal utama bagi pelaku afiliasi untuk bersaing di era digital.

Isra Mi’raj 1447 H, Wakamad MAN 2 Polman Ajak Peserta Didik Teladani Sifat Nabi Muhammad SAW

Selain itu, peserta juga diajak memahami etika bermedia sosial dan cara memanfaatkan algoritma platform secara bijak.

Koordinator KKN UI DDI Polman di Kelurahan Tabone, Kabupaten Mamasa, menyampaikan bahwa workshop ini merupakan bagian dari program kerja KKN yang berorientasi pada pemberdayaan masyarakat berbasis digital.

Melalui kegiatan ini, diharapkan peserta mampu memanfaatkan media sosial tidak hanya sebagai sarana hiburan, tetapi juga sebagai peluang ekonomi.

Audiensi narasumber dan peserta di kegiatan workshop (dok. Mahasiswa KPI UI DDI AD Polman)

Kegiatan berjalan interaktif dengan sesi diskusi dan tanya jawab. Peserta yang tergabung dari pelajar SMP, SMA, hingga kader Posyandu setempat terlihat antusias mengikuti workshop hingga akhir kegiatan.

Terlebih, mahasiswa KKN dari Universitas Sulawesi Barat ikut serta meramaikan workshop tersebut.(*)

LPPM UI DDI AD Polman Gelar Monev KKN di Majene, Dorong Peningkatan Kualitas Pengabdian Masyarakat